Declip

logo declip 300x125

5 Ciri-Ciri Jenis Pewarna Rambut yang Aman, Kenali Betul ya Ladies!

Bestie, pasti kamu sering banget lihat warna rambut atau model rambut yang hampir setiap tahun selalu berubah. Salah satunya di tahun ini pasti media sosialmu dipenuhi dengan warna rambut yang ashy tone, dan model rambut mullet atau wolf cut. Model rambut dan warna rambut yang sebenarnya sudah digandrungi banyak orang sejak lama.

Kalau kamu salah satu orang yang memang tertarik untuk mengikuti tren model atau warna rambut ini bukan? Minpow sih saranin jangan pernah ragu untuk mengubah penampilan dengan mengganti warna rambut,

Tidak jarang juga rasa bimbang sering muncul karena efek setelah melakukan pewarnaan rambut membuat kondisi rambut kurang sehat. Hal ini dikarenakan kandungan dalam pewarna rambut memiliki kandungan Amonia yang memang bisa merusak kondisi rambut.

Tapi kamu tidak perlu khawatir lagi, karena banyak pewarna rambut yang aman dan tidak akan menimbulkan efek samping. Untuk kamu berencana untuk mewarnai rambut, kamu bisa simak beberapa ciri-ciri jenis pewarna rambut yang aman untuk digunakan berikut ini!

Ciri-Ciri Jenis Pewarna Rambut Yang Aman

1. Pilih merek yang sudah terjamin bagus

Sebelum kamu melakukan pewarnaan rambut, pastikan kamu sudah research mengenai merek produk cat rambut yang memang terkenal bagus. Pastikan kandungan dari pewarnanya aman dan komposisi bahan yang digunakan tidak menimbulkan permasalahan kulit.

Lihat juga review dari banyak orang yang sudah menggunakan merek pewarna rambut tersebut. Mulai dari ketahanan warna, kandungannya yang aman atau tidak di kulit, sampai tampilan warna di rambut.

BACA JUGA:  Cara Mewarnai Rambut Sendiri dengan dan Tanpa Bleaching

2. Sudah memiliki izin resmi dan halal

Hal sederhana namun sangat penting, yang sering tidak disadari oleh banyak orang adalah apakah produk yang digunakan sudah memiliki izin resmi dan halal.

Suatu produk dapat beredar di pasaran jika sudah memiliki izin dari pemerintah. Tapi sampai sekarang masih saja banyak penjual bodong yang tidak memiliki izin resmi untuk menjual produknya.

Minpow sarankan kamu untuk berhati-hati dan memastikan sudah ada izin resmi dan terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI memiliki fungsi untuk mengawasi peredaran obat dan makanan di Indonesia. Selain itu juga sertifikasi halal perlu dimiliki agar produk yang digunakan aman oleh para kaum Muslimah di Indonesia.

3. Lakukan tes pada kulit

Walaupun sebuah produk tidak memiliki kandungan Amonia, untuk para kaum kulit sensitif beberapa kandungan masih bisa membuat kulit alergi. Jadi untuk meminimalisir hal ini pastikan kamu melakukan tes alergi.

Cara melakukannya, kamu cukup ambil sedikit produk dan oleskan pada kulit bagian belakang telinga dekat leher. Kulit di daerah tersebut memang lebih sensitif dibandingkan bagian lainnya. Diamkan selama beberapa menit, jika tidak menimbulkan apapun, berarti kamu bisa menggunkana produknya.

4. Pewarna yang mengandung bahan alami

Untuk menjaga kesehatan rambut di masa depan, Minpow menyarankan kamu untuk mewarnai rambut dengan pewarna yang mengandung bahan alami. Karena mewarnai rambut sendiri bisa menimbulkan potensi kerusakan rambut kedepannya. Jadi kamu bisa banget nih mewarnai rambut sekaligus merawat rambutmu dengan kandungan pewarna rambut yang alami.

5. Tidak berbau menyengat

Pernah kan sekalinya cium bau pewarna rambut udah kaya cium alkohol? Sangat menyengat? Kalau kamu pernah menemukan pewarna seperti itu, Minpow sarankan untuk tidak digunakan dan mencari pewarna yang lain.

BACA JUGA:  6 Cara Meluruskan Rambut dengan Bedak Bayi

Karena kandungan pewarna tersebut lebih tinggi bahan kimianya. Hal ini berpotensi merusak rambut lebih parah. Jadi pastikan kamu melihat persentasi kandungan pewarnanya ya!

Demikian ciri-ciri jenis pewarna rambut yang aman dan tanpa amonia. Pastikan kamu juga merawat rambutmu sebelum mewarnai ya! Minpow banyak tips untuk hair care yang bisa kamu lakukan di rumah disini!

BACA JUGA : Cara Mewarnai Rambut Sendiri dengan dan Tanpa Bleaching

Jedai Haircules

Leave a Comment

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!