Declip

logo declip 300x125

7 Hal Yang Perlu Diperhatikan Sebelum Mengeriting Rambut Dengan Cold Wave Permanent!

Salah satu hal yang bisa kamu lakukan untuk mengekspresikan diri adalah mengganti penampilanmu. Mulai dari fashion, make up, sampai hairstyle. Khususnya hairstyle, banyak kaum wanita yang sering menggonta- ganti warna rambut atau bentuk rambutnya. Biasanya banyak dari mereka memilih untuk menggunakan aksesoris rambut yang bervariasi, atau menata rambut dengan catokan, curling wand, dan masih banyak lagi.

Merasa tidak sih bestie menata rambut itu memerlukan banyak waktu. Kamu harus effort meluangkan waktu sebelum melakukan aktivitas hanya untuk menata rambut. Makanya akhir- akhir ini banyak treatment yang ditawarkan salon yang mempermudah kamu untuk tidak menata rambut dengan waktu yang lama lagi. Salah satunya adalah Cold wave permanent.

Perawatan ini mempermudah kamu untuk tidak harus mengeritingkan rambut setiap pagi. Karena saat kamu bangun dipagi hari, rambutmu sudah on point. Tinggal sisir sedikit, langsung berangkat.

Tapia da beberapa hal yang perlu kamu perhatikan sebelum mengeritingkan rambut dengan cold wave permananet treatment ini! Simak selengkapnya yuk!

7 Hal Yang Perlu Diperhatikan Sebelum Mengeriting Rambut Dengan Cold Wave Permanent

1. Keriting permanen dapat merusak rambut

Rambut yang melakukan cold wave permanent memang dapat memberikan penampilan yang terlihat berbeda dan fresh. Tapi yang kamu harus tahu bahan kimia yang diaplikasikan ke rambut melalui cold wave permanent ini mampu merusak rambut. Minpow sarankan kamu untuk mengkonsultasikan dulu kondisi rambut dengan ahlinya ya sebelum kamu mengeritingkan rambut.

BACA JUGA:  8 Model Rambut Keriting Pendek yang Bakal Ngerubah Total Tampilanmu

2. Jangan langsung mencuci rambut

Setelah melakukan cold wave permanent jangan langsung mencuci rambut. Karena dengan langsung mencuci rambut akan merusak rambut keriting atau ikal yang baru saja dibuat. Selain itu langsung mencuci rambut setelah melakukan treatment ini membuat rambut menjadi kusut.

3. Rawat rambut dengan kondisioner terbaik

Treatment ini juga mampu menimbulkan berbagai masalah pada rambut mulai dari rambut yang kering, rapuh, dan kusust. Kamu perlu mencegah hal tersebut dengan menggunakan kondisioner.

Pilihlah kondisioner terbaik saat keramas. Selain menggunakan kondisioner, jangan lupa gunakan vitamin rambut yang mampu menjaga kesehatan dan kelembutan rambut.

4. Cari inspirasi model rambut keriting

Sebelum memutuskan untuk mencoba cold wave treatment ini, pastikan kamu sudah memiliki referensi inspirasi model rambut keriting yang ingin dicoba. Kamu bisa memilih beberapa model rambut menjadi bergelombang dibagian ujung saja, atau keriting yang cukup berdefinisi, atau keriting dengan gelombang natural.

Minpow sarankan kamu untuk mendiskusikan dahulu model rambut keriting yang kamu inginkan dengan bentuk wajah,

5. Pilihlah shampoo yang melembapkan

Setelah melakukan cold wave perm, rambut bisanya akan lebih sering terasa kering. Hal tersebut disebabkan karena bahan kimia yang diaplikasikan cenderung membuat rambut lebih kering. Jadi pastikan kamu memilih sampo yang dikhususkan untuk melembapkan.

6. Jangan mewarnai rambut

Baiknya kamu jangan sekali- kali mewarnai rambut setelah melakukan pengeritingan rambut. Hal tersebut karena rambut yang dikeriting sering kali mengalami stress dan membutuhkan perawatan khusus apalagi di minggu pertama setelah melakukan pengeritingan.

7. Gunakan sisir bergigi jarang

Untuk merapikan rambut, urai rambut keriting dengan hati- hati menggunakan sisir bergigi jarang setelah selesai mencuci rambut. Penggunaan sisir bergigi jarang dapat mencegah ikal rambut tidak terpecah menjadi bagian- bagian kecil dan membuat rambut sangat mengembang.

BACA JUGA:  Bingung Apa Jenis Keriting Kamu? Simak Perbedaan Rambut Ikal dan Keriting Ini Bestie!

Tips dari Minpow pastikan kamu menyisir rambut setelah mengoleskan kondisioner agar pelembap dapat meresap ke dalam setiap helaian rambut. Langkah ini dapat membuat rambut berkilau.

Itu dia 7 hal yang perlu diperhatikan sebelum melakukan cold wave permanent. Matangkan keputusanmu ya sebelum melakukan cold wave permanent, dan jangan lupa untuk merawat rambutmu dengan produk perawatan rambut yang sesuai dengan permasalahan rambutmu, agar saat melakukan perawatan tidak semakin rusak rambutnya. Kamu bisa intip hair care ala Minpow disini!

Jedai Haircules

Leave a Comment

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!