Model Rambut Wanita untuk Wajah Bulat dan Badan Gemuk – Punya tubuh gemuk dan wajah bulat bukan berarti kita enggak bisa berkreasi dalam penampilan. Kenyataannya, ada banyak sekali cara untuk dapat tampil memukau dengan badan yang gemuk serta wajah bulat.
Salah satu rahasianya adalah dengan menyiasati model rambut agar terlihat modis dan lebih menarik.
Sayangnya, sumber referensi model rambut wanita untuk wajah bulat dan badan gemuk masih sangat terbatas.
Mau enggak mau, kita harus bisa lebih kreatif dalam mencari sumber inspirasi. Bisa dengan berkonsultasi pada hairstylist, atau melalui website terpercaya seperti DeClip.id
Daftar Isi
10 Model Rambut Wanita untuk Wajah Bulat dan Badan Gemuk
Minpow kutip dari byrdie.com rahasia sukses memilih model rambut untuk wajah bulat dan tubuh gemuk terletak pada kemampuan kita menyeimbangkan porsi, bentuk, serta posisi rambut dengan wajah.
Berikut ini beberapa pilihan model rambut yang dapat dipertimbangkan:
Long, Wavy Layers
Rambut panjang dengan layers akan memberi ilusi bahwa wajah kita berbentuk hati, alias lonjong ke bawah. Selain itu, layers efektif memberi kesan bahwa wajah kita enggak terlihat loyo dan membosankan.
Satu-satunya hal yang perlu dipertimbangkan dari model rambut untuk kita yang berbadan extra ini adalah effort untuk styling.
Rambut panjang dan ber-layer yang tidak di-styling akan terlihat kusut dan berantakan.
Maka dari itu, kalau memang kamu memilih model rambut ini, kamu sudah harus rela meluangkan waktu paling enggak satu jam setiap harinya.
Bob With Deep Side Part
Enggak selamanya model rambut bob itu bikin wajah kita yang sudah bulat jadi makin bulat.
Justru, kalau kita memberi layer di sisi kanan dan kirinya, model bob itu bisa bikin rahang kita seolah jadi lebih tirus dan muka kita jadi lebih panjang ke bawah loh.
Supaya enggak terlihat membosankan, kamu boleh menambahkan warna highlight buat rambut bob dengan layer kamu.
Setelah itu, kamu bisa rekomendasikan rambut kamu sama teman-teman sebagai model rambut wanita untuk wajah bulat dan badan gemuk terbaik saat ini.
Long Bob
Kalau selama ini kamu hanya mengira rambut bob selalu pendek, kamu keliru. Karena ada juga rambut bob yang panjang, tapi bentuknya digulang curly gitu.
Tujuannya adalah untuk membuat rambutmu seolah lebih bervolume sehingga bentuk bulat di wajah dapat teralihkan.
Model rambut wanita untuk wajah bulat dan badan gemuk ala long bob juga memerlukan usaha ekstra.
Karena itu, kamu harus meluangkan waktu untuk menatanya. Saran Minpow, jangan buat gulungannya terlalu kentara karena hasilnya jadi tidak natural.
Sisir lagi dengan jemari supaya rambut lebih tersebar dan gulungannya pun terlihat lebih alami.
Shoulder Length Waves
Ini adalah model rambut wanita untuk wajah bulat dan badan gemuk andalan. Karena terlihat simpel, praktis, sekaligus stylish.
Cocok diaplikasikan pada orang-orang yang memang memiliki rambut asli dengan tekstur keriting.
Panjang rambut sebahu juga membuat wajah kita terlihat tidak terlalu bulat, sementara model wavy atau gelombang akan membuat wajahmu terlihat awet muda, atau setidaknya lebih muda dari usiamu.
Smooth and Silk
Kamu merasa kalau kesan misterius, cool dan serius cocok dengan kepribadianmu?
Itu artinya, kamu harus memilih model smooth and silk sebagai model rambut wanita untuk wajah bulat dan gemuk sebagai gaya rambutmu.
Siapa yang bisa mengabaikan rambut yang halus dan bersinar?
Saran tambahan dari Minpow, warnai juga rambutmu dengan warna-warna yang gelap, tetapi masih playful dan dapat memberi warna berbeda.
Seperti marun atau cokelat batu bata. Dengan penampilan yang fleksibel ini, kamu bisa membuat suasana formal dan non formal takjub.
Loose Updo
Ingin tampil elegan saat harus menghadiri beragam acara formal? Coba intip model rambut wanita untuk wajah bulat dan badan gemuk loose updo satu ini.
Mengadopsi dari kebudayaan di Perancis pada masa kuno, gaya rambut loose updo ini seolah enggak ada habisnya.
Tetapi, apakah cocok diterapkan untuk kita yang berwajah bulat dengan badan gemuk? Tentu saja.
Padukan dengan setelan dengan nuansa klasik, seperti kain brokat atau perhiasan dengan elemen mutiara. Kamu sudah siap mengesankan semua orang.
Beachy Waves
Penampilan dengan model rambut beachy waves akan membuat siapa saja terlihat mengagumkan meski sedikit berantakan.
Disebut dengan beachy waves, karena mengandung elemen pantai di mana rambut berantakan dianggap sebagai sesuatu yang wajar, gaya rambut ini cocok sekali diterapkan bagi kamu yang berwajah bulat dengan badan gemuk.
Selain memancarkan keceriaan dan keapa adaan, gaya rambut beachy waves juga cukup stylish dan eksploratif.
Enggak banyak orang yang menyukainya dan memang diperlukan rasa percaya diri yang tinggi untuk memilihnya.
Tetapi, selama kamu merasa nyaman dengan gaya rambut ini, kamu akan tetap terlihat mengagumkan.
Pixie
Pasti sudah familiar, dong, dengan gaya rambut legendaris khas penyanyi rock lawas satu ini? Meski punya wajah bulat, jangan ragu memilih potongan rambut satu ini karena akan tetap terlihat mengagumkan.
Meski tentu saja dibutuhkan rasa percaya diri yang tidak sedikit untuk memilih model rambut ini.
Kalau ingin lebih nyentrik, kamu juga bisa mewarnai rambut pixie-mu dengan warna-warna terang.
Mulai dari pirang, sampai warna-warna neon seperti pink magenta atau abu. Berani tampil beda? Warna hijau atau biru juga boleh.
Curtain Bangs
Poni depan dikenal sebagai model rambut yang dapat membuat kita terlihat lebih muda dan menggemaskan.
Enggak terkecuali kamu yang berwajah bulat ditambah badan gemuk. Kesan yang sama bisa kamu dapatkan juga.
Tanpa menambahkan macam-macam warna, potongan rambut curtain bangs akan membuatmu menarik dan lebih manis.
Kamu hanya perlu fokus pada perawatannya saja, sebab poni depan cenderung mudah lepek karena bersentuhan langsung dengan kening yang kadang berminyak.
Natural Wavy Long Hair
Ingin tampil natural tanpa banyak usaha tapi penampilan paripurna? Wajah bulat dan badan gemuk bisa memilih model rambut natural wavy long hair untuk penampilan sehari-hari kamu.
Memberi kesan anggun dan feminin, model rambut satu ini juga bisa memberikan nuansa yang berkelas.
Satu hal yang perlu diperhatikan dari potongan rambut ini adalah kewajiban kamu merawat secara rutin, karena kalau tidak dirawat, rambut bisa kelihatan kusut, berantakan dan nggak beraturan.
Jangan lupa gunakan serum dan vitamin rambut tiap habis keramas, ya.
Itu dia model rambut wanita untuk wajah bulat dan badan gemuk yang bisa kamu pertimbangkan untuk kamu pilih.
Langsung saja ambil keputusanmu dan bawa foto contoh model rambut yang paling kamu suka dan biarkan hairstylist kamu bekerja. And get the new look!