Declip

logo declip 300x125

13 Concealer untuk Kulit Berminyak Beserta Harganya

Concealer untuk Kulit Berminyak – Declip.id | Concealer adalah makeup yang bisa bantu kamu nge-cover bagian tertentu di wajah yang pengen kamu samarkan. Misal; noda bekas jerawat, luka, bagian yang kusam. Cover-nya cuma per bagian. Sementara foundation, yang sama-sama tujuannya buat nge-cover bagian tertentu, foundation digunakan buat nge-cover wajah secara menyeluruh. 

Biasanya, concealer punya level yang beda-beda buat tiap kulit. Ada yang buat kulit terang, kulit gelap, maupun kulit sedang. Terang, gelap, sedang, masing-masing juga dibagi beberapa lapisan lagi. Kamu harus pinter-pinter milih concealer yang paling mendekati warna kulit kamu.

Bukan cuma urusan warna, kondisi kulit juga mempengaruhi. Kulitmu kering? Berminyak? Kalau keliru pilih concealer, kulit kamu bisa tambah kering atau tambah berjerawat. Which itu yang coba kita hindari dengan Minpow mutusin buat bikin artikel ini.

Concealer untuk kulit berminyak ada banyak banget merknya. Tersebar luas di online shop maupun offline shop. Banyak negara berlomba-lomba buat memproduksi concealer terbaik buat konsumen, tapi enggak semuanya cocok sama kulit kita. Makannya, di situlah kita kudu selektif. 

Ada yang bilang, concealer bikin kulit jerawatan. Itu kalau kamu jorok, misal tidur tanpa bersihin wajah. Baru deh bisa jerawatan. Karena, selama beberapa saat, concealer memang menyumbat pori-pori kulit. Jadi, kamu mesti bersihin setiap kali abis pakai concealer, ya.

Concealer untuk kulit berminyak digunakan di area yang dibutuhkan untuk ditutupi, digunakan di bibir sebagai lipstick ombre juga boleh. Bakal jadi playful kalau kamu paduin dengan warna lain yang lebih catchy. Aman juga dipakai setiap hari asal kamu rajin cuci muka. Tapi, ada juga loh yang ngeluh karena concealer itu bikin makeup jadi gak nempel di kulit.

Kok bisa gitu? Itu karena kulit kita berminyak, bukan karena pakai concealer. Dan mungin concealer yang kita pakai salah dan meningkatkan produksi minyak di wajah. Kalau kulit kita berminyak, makeup jadi susah nempel. Apalagi kalau ditambah concealer atau foundation. Makannya, kita kudu smart banget buat milih concealer untuk kulit yang berminyak.

5 Concealer untuk Kulit berminyak, Berjerawat dan Berpori Besar

  1. Maybelline Fit Me Concealer –  Rp 75.000,-
BACA JUGA:  Risih Sama Muka yang Mengkilap? Ini 7 Tips Menghilangkan Minyak Berlebih pada Wajah!
Maybelline Fit Me Concealer - Concealer untuk Kulit Berminyak

Sering begadang dan jadi punya garis hitam di bawah mata? Produk yang satu ini bisa nutupin bagian tertentu di wajah yang lumayan tebal dan masih. Selain garis hitam, luka, jerawat, dan beberapa masalah lain yang sulit diatasi sama concealer lain bisa coba gunakan produk ini ya. Sayangnya gak bisa nutup luka hati aja sih.

  1. L’oreal Infallible Pro Glow Concealer  – Ro 95.000,-
L’oreal Infallible Pro Glow Concealer - Concealer untuk Kulit Berminyak

Kalau kamu merasa terganggu dengan wajah kamu yang berminyak, produk satu ini bisa menyerap minyak berlebih yang diproduksi wajah. Alhasil, makeup kamu juga bisa tampil lebih tahan lama dan gak bikin muka jadi kaya kilang minyak.

  1. Makeup Forever Full Cover Extreme Camouflage Cream – Rp 435.000,-
Makeup Forever Full Cover Extreme Camouflage Cream - Concealer untuk Kulit Berminyak

Ini kalau kalian lagi cari concealer yang water proof. Kena air gak bakal kehapus, meski kamu cuma pakai sedikit. Udah gitu, dia itu teksturnya tebel, jadi setelah dipake berjam-jam juga gak bakal pudar. Waktu nutupin macam-macam luka dan noda, udah gak perlu kamu raguin lagi kualitasnya. Harganya juga lumayan ya.

  1. NARS Radiant Creamy Concealer – Rp 195.000,-
NARS Radiant Creamy Concealer

Suka sama natural look? Udah paling bener kamu pilih produk satu ini. Beneran gak kelihatan kaya concealer deh. Meski ringan, dan bisa dipakai tips-tipis, tapi dia juga awet dan tahan lama. Teksturnya creamy, cocok buat kulit berminyak. Meski rumornya, produk ini cuma cocok buat kulit normal maupun kering. Boleh dicoba, ya!

  1. Mac Pro Long Wear Concealer Rp 450.000,-
Mac Pro Long Wear Concealer - Concealer untuk Kulit Berminyak

Kala kamu ketawa, atau pas kening berkerut, kadang hal itu bisa menganggu tampilan concealer kita. Can relate? Ada yang pernah ngalamin gak? Nah, kalau kamu pake ini, hal kaya itu udah gak bakal kejadian lagi deh. Meski agak pricy, tapi Minpow bisa jamin ini worth to buy banget!

BACA JUGA:  5 Concealer untuk Kulit Kering Rekomendasi Minpow 

Harga-harga di atas kurang ramah di kantong? Nyari concealer untuk kulit berminyak yang bagus dan di bawah Rp 50.000,-? Ada banyak! Bukan Minpow namanya kalau enggak bisa kasih kamu solusi. Langsun aja yuk kita bahas 5 concealer untuk kulit berminyak murah di bawah 50 ribu!

5 concealer untuk kulit berminyak murah di bawah 50 ribu

  1. Catrice Allround Coverstick Rp 47.000,-
Catrice Allround Coverstick - Concealer untuk Kulit Berminyak

Catrice terkenal sebagai kosmetik berkualitas tinggi yang harganya super ramah di kantong Tersedia dalam 3 pilihan warna concealer, kamu bisa pilih yang paling mendekati warna kulit kamu. Tenang aja, gak bakal mengecewakan kok meski harganya di bawah Rp 50.000-

  1. Kleancolor Skingerie Sexy Coverage Rp 40.000,-
Klean color Skingerie Sexy Coverage - Concealer untuk Kulit Berminyak

Pilihan warna shadenya lebih banyak, nih! Jadi harusnya kamu bisa pilih shade yang paling mendekati warna kulit kamu. Udah gitu, kalau kamu sering bepergian, alias traveling, dia juga ada kemasan mungil yang mudah kamu bawa jalan-jalan kemana aja. 

  1. KISS Beauty Color Stick Highlight and Colour  – Rp 45.000,-
KISS Beauty Color Stick Highlight and Colour - Concealer untuk Kulit Berminyak

Mau nyari concealer sekaligus contour? Untuk mempertegas bentuk wajah dan tulang? Ini adalah jawaban sempurna yang bisa memenuhi kebutuhan kamu. Mirip banget nih sama NYX, yang tentu hadir dalam versi yang lebih murce. Eitss, meski murce, kualitas tetep bisa diandelin kok.

  1. Pixy UV Whitening Concealing Base – Rp 28.000,-
Pixy UV Whitening Concealing Base

Cari produk murah yang kualitasnya gak murahan? Produk concealer untuk kulit berminyak ini salah satunya. Kayanya kita udah harus bangga dengan produk lokal. Karena Pixy ini ngebuktiin kalau produk kita bisa bersaing dengan produk import dan kelas internasional. 

  1. Focallure Full Coverage Liquid Concealer – Rp 30.000,-
Focallure Full Coverage Liquid Concealer

Karena diproduksi China, kebanyakan produk dari focallure warna shadenya putih dan terang, jadi Minpow enggak nyaranin produk ini buat kamu yang kulitnya berwarna agak gelap, ya. Tapi, kalau kulitmu terang dan cerah, boleh banget deh produk yang satu ini kamu coba. 

BACA JUGA:  Para Pemula Pahami Perbedaan Concealer dan Foundation Yuk!

Sebelumnya Minpow udah singgung sedikit soal produk concealer untuk kulit berminyak tapi versi lokal. Apa aja sih emangnya concealer untuk kulit berminyak buatan lokal? Kita bahas yuk ketiga produk teratasnya!

3 Concealer lokal untuk kulit berminyak

Dear Me Beauty Perfect Conceal Serum Skin Corrector – Rp 96.000,-

Dear Me Beauty Perfect Conceal Serum Skin Corrector

Concealer untuk kulit berminyak khusus lokal yang pertama ditempati oleh Dear Me.

Subcribe untuk Dapatkan Info Terbaru dari Kami!

Kepoin info terbaru soal produk dan promosi dengan taroh email kalian di sini, yuk!

Packaging produk concealer ini bikin Minpow jatuh cinta, deh. Produk lokal ini kayanya didesain dengan serius. Karena selain berfungsi sebagai concealer, dia juga mengandung niacinamide, vitamin E dan ekstrak mawar yang bisa ngecilin pori-pori. Kapan lagi bisa dapetin skin care sama concealer dalam satu botol?

BLP Beauty Face Concealer – Rp 115.000,-

BLP Beauty Face Concealer

Ini adalah juara concealer yang long lasting. Gak kalah deh kalau kamu bandingin produk ini sama concealer import. Selain itu, dia juga bisa mengecilkan pori-pori dan menghidrasi kulit. Tenang, wajah berminyak kamu juga gak akan tambah parah, justru bisa menyerap dengan baik. Bener-bener merk concealer yang cocok untuk kulit berminyak.

Avione Flawless Liquid Concealer – Rp 52.000,-

Avione Flawless Liquid Concealer

Berasa pakai lip cream, produk ini bukan cuma packagingnya yang gemes. Tapi, hasil dan kualitasnya juga oke banget di kulit. Tergolong ringan, kamu bisa bawa concealer ini barangkali kamu mau touch up. Cocok deh disarankan sebagai concealer untuk remaja. 

Setelah muka kita jadi mulus dan terawat, sekarang kita bisa beralih ke rambut yang juga layak dapat perhatian khusus. Selain hair ornament yang disediakan sama DeClip, Minpow juga punya Jedai Haircules yang viral di social media! Yuk, cek catalog Minpow bua cari tahu 35 warnanya ada apa aja!

Udah gitu, materialnya dipilih menggunakan kualitas terbaik. Jadi gak gampang rusak. Terbukti, setelah diblender, digilas alphardnya Tasya Farasya dibekuin es batu sama Raisa, Jedai Haircules by DeClip tetep gigih bertahan buat menunaikan satu-satunya misinya di bumi: yaitu nyengkram rambut kamu yang tebel dan cantik!

Sumber Gambar : Amazon, ebay, tokopedia, shopee

Leave a Comment

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!