Declip

logo final declip

Amankah Treatment Spa Untuk Ibu Hamil? Ini Jawaban Sebenarnya!

Gambar Amankah Treatment Spa Untuk Ibu Hamil Ini Jawaban Sebenarnya

Perubahan tubuh seorang wanita sangat terasa saat memasuki masa kehamilan. Kebanyakan perubahan tersebut disebakan oleh hormon, beberapa perubahan dan permasalahan mulai dari kaki bengkak, sakit punggung, kulit gatal, sampai badan yang pegal-pegal. Saat perasaan kurang enak dibadan tersebut rasanya ingin melakukan treatment spa bukan?

Aman Atau Tidak Aman Ibu Hamil Melakukan Spa?

Tapi banyak juga halangan yang dialami nih sama para bumil. Banyak treatment yang sebenarnya belum tentu diperbolehkan, Salah satunya spa. Sebenarnya aman atau tidak sih bumil melakukan spa? Jawabannya aman bestie! Spa aman dilakukan saat hamil, justru spa bisa menjdi cara terbaik untuk menghilangkan stress dan mengurangi ketidaknyamanan yang sering timbul saat kehamilan. Nah biar kamu para bumil tidak perlu bingung lagi mana treatment spa yang dapat dilakukan dan tidak dapat dilakukan, Minpow akan spill spa treatmentnya! Simak bersama yuk!

Treatment spa yang boleh dilakukan

1. Body Scrub

Untuk para bumil yang ingin kulitnya glowing, bisa banget coba treatment body scrub. Selain membuat kulit terlihat dan terasa lebih bersih, dengan treatment body scrub juga membuat sirkulasi dalam tubuh justru lebih baik.

Minpow ingatkan untuk kamu memakai body scrub yang gentle. Karena kulit biasanya akan lebih sensitif saat hamil. Bahan yang lembut ini bisa juga menghidrasi kulitmu.

2. Massage

Treatment kedua adalah massage. Ini juga bisa kamu lakukan jika kamu sekarang sedang dalam kondisi hamil Hal tersebut karena pijatan para terapis apalagi untuk kamu yang sudah memasuki trimester kedua dan ketiga akan sangat bermanfaat. Seperti meningkatkan sirkulasi darah, mengurangi bengkak pada kaki, meredakan nyeri punggung, memperbaiki pencernaan, sakit kepala, dan bahkan meningkatkan mood.

3. Facial treatment

Secara umum, treatment ini sangat aman untuk kamu bumil. Tapi ada beberapa treatment seperti mikrodermabrasi dan jenis peeling yang menggunakan bahan kimia tertentu yang sangat tidak disarankan untuk para bumil.

BACA JUGA:  Tips Dan Trik Perawatan Peeling Natural Di Rumah Aja, Cocok Untuk Kamu Si Mageran!

Facial treatment bermanfaat untuk mengatasi permasalahan pada wajah selama kehamilan seperti wajah yang berjerawat, kering, kemerahan, dan dapat menghidrasi kulit wajah.

4. Manicures dan pedicures

Treatment mempercantik kuku ini juga sangat aman dilakukan pada masa kehamilan dengan beberapa ketentuan, dan keselematan yang harus dilakukan. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan juga nih kalau ingin melakukan treatment ini seperti cat kuku apa yang aman dipakai, dan tidak memijat kaki dan tangan yang dapat menginduksi persalinan.

Treatment yang tidak boleh dilakukan

Sedangkan ada juga treatment yang tidak boleh dilakukan untuk para bumil nih, yaitu:

Sauna

Minpow tidak menyarankan kamu untuk melakukan treatment sauna jika kamu sedang hamil. Berlaku juga untuk perawatan yang menggunakan uap panas. Seperti berendam air panas, ruang uap, dan body wraps. Hal itu dikarenakan akan meningkatkan suhu tubuh terlalu tinggi dan bisa berdampak cukup buruk untuk bayi. Parahnya lagi akan menyebabkan resiko kecacatan saraf tulang pada bayi.

Demikian treatment spa yang bisa kamu coba lakukan saat kamu hamil. Kembali lagi bestie, kamu juga harus mencoba untuk menanyakan pada terapis apakah treatment ini aman untuk bumil. Selain ini, Minpow masih banyak facts menarik lainnya disini!

Jedai Haircules

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!