Declip

logo final declip

Manfaat Keratin untuk Rambut itu Banyak Lho Sis! Cek Semuanya di Sini

Gambar Manfaat Keratin untuk Rambut itu Banyak Lho Sis Cek Semuanya di Sini

Manfaat Keratin untuk Rambut – Untuk kamu yang memiliki kondisi rambut yang kering, mengembang, frizzy, atau sulit diatur, pasti sudah tidak asing dengan kandungan Keratin bukan? Keratin merupakan protein yang memiliki segudang manfaat, mulai dari pembentukan lapisan luar kulit atau epidermis, sampai pembentukan kuku.

Fun fact sebenarnya keratin sendiri sudah diproduksi dengan sendirinya oleh tubuh bestie! Hanya saja kandungan rambut membutuhkan protein yang lebih dengan menggunakan produk dan perawatan keratin untuk membantu menutrisi rambut yang indah dan sehat.

Penasaran gak sih bestie, kenapa keratin untuk rambut sepenting itu? Terutama untuk kesahatan rambut. Yuk simak selengkapnya manfaat keratin untuk rambut!

Manfaat Keratin untuk Rambut

1. Membuat rambut lebih halus

Banyak faktor yang membuat rambut kamu menjadi jauh lebih kasar. Misalnya paparan sinar matahari, pewarna rambut, dan perawatan kimia yang membuat rambut kehilangan keratin alaminya. Sehingga menfaat keratin untuk rambut rentan terhadap kerusakan. Perawatan dengan Keratin ini membantu rambut menjadi lebih mudah untuk diatur dan halus.

2. Mengurangi kerontokan rambut

Siapa nih yang masih sering mengalami kerontokan rambut yang parah? Salah satu penyebab kerontokan rambut adalah kandungan keratin yang berkurang. Sehingga menggunakan produk,treatment dapat membantu rambut lebih kuat dan tidak mudah rontok.

Selain mampu membuat rambut terhindar dari kerontokan, Keratin juga sangat membantu untuk merangsang pertumbuhan rambut dan membuat rambut lebih panjang.

BACA JUGA:  7 Hal Yang Harus Kamu Ketahui Jika Ingin Mewarnai Rambut Dengan Warna Silver

3. Mencegah rambut kusut

Sering banget punya rambut yang kusut dan susah untuk diatur? Kamu bisa menggunakan produk perawatan dengan Keratin untuk mengembalikan kandungan protein ke dalam helai rambut. Sehingga rambut kamu lebih halus dan terbebas dari kekusutan.

4. Mengeringkan rambut lebih cepat

Jika kamu menggunakan produk perawatan dengan Keratin juga membantu mengeringkan rambut lebih cepat. Karena perawatan dengan Keratin ini mengurangi porositas atau kemampuan rambut untuk menyerap dan mempertahankan kelembapan. Sehingga lebih sedikit air yang menyerap pada kutikula rambut.

5. Membuat rambut lebih sehat

Pasti kamu secara tidak sadar dengan keadaan rambut yang rusak karena banyak kebiasaan yang tidak kamu sadari nih. Misalnya jika kamu sering beraktivitas di luar, atau saat kamu styling rambut yang juga berpotensi memperparah kerusakan rambutmu.

Sehingga jika kamu mulai menggunakan banyak produk keratin mulai dari shampo, kondisioner, serum rambut, sampai vitamin rambut dengan keratin mampu membantu menutrisi rambut kamu dari akar rambut sampai ujung rambut.

6. Memberikan lapisan perlindungan pada rambut

Rambut yang sehat dan berkilau disebabkan oleh kandungan Keratin yang memang cukup. Jika kandungan

Keratin sudah mulai berkurang, akan sangat terlihat khususnya rambut akan jauh terlihat lebih kering dan sulit untuk diatur. Sehingga tambahan kandungan Keratin sangat dibutuhkan untuk melapisi bagian rambut khususnya bagian kutikula yang rentan rusak .

7. Membantu meluruskan rambut lebih natural

Kalau kamu sering melihat atau mengetahui banyak treatment rambut yang dikhususkan untuk meluruskan rambut seperti smoothing atau laminating. Treatment Keratin ini jauh lebih natural dan tidak sekeras treatment smoothing atau laminating. Karena tujuan dari Keratin ini adalah menutrisi rambut dan memperbaiki lapisan rambut yang rusak.

BACA JUGA:  8 Fakta Tentang Keratin, Protein yang Baik Untuk Menutrisi Pertumbuhan Rambut

Itu dia bestie 7 manfaat keratin untuk rambut yang kamu harus tahu! Menarik untuk dicoba bukan? Atau kamu sudah pernah mencobanya? Selain manfaat Keratin, Minpow masih banyak tips and trick lainnya mengenai hair care yang harus kamu ketahui dan hairstyle gemes yang bisa kamu styling sama outfit kesukaan kamu yang bisa kamu lihat selengkapnya disini!

Jedai Haircules

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!