Declip

logo final declip

10 Cara Menghilangkan Ketombe Secara Alami Yang Harus Kamu Coba

Gambar 10 Cara Menghilangkan Ketombe Secara Alami Yang Harus Kamu Coba

Masalah rambut berketombe cukup sering dialami oleh banyak orang. Penyebab utama masalah rambut ketombe sangat beragam, mulai dari kulit kepala yang kering, tidak cocok dengan produk tertentu, sampai permasalahan kulit kepala seperti dermatitis.

Untuk kamu yang mungkin sekarang mengalami kondisi yang serupa, tidak usah membayar mahal untuk perawatan. Cukup dengan melakukan perawatan secara alami, kamu sudah bisa menyembuhkan masalah ketombe yang kamu alami. Simak cara perawatan untuk menghilangkan ketombe ala Minpow ini ya!

Cara Menghilangkan Ketombe Secara Alami

1. Minyak Zaitun

Minpow tebak pasti kamu sudah tidak asing dengan khasiat dari minyak zaitun ini untuk kesehatan rambut kamu kan? Memang minyak zaitun ini bisa menjawab hampir segala permasalahan rambut seperti rambut kering, berketombe, atau rontok sekalipun.

Cukup teteskan 10 tetes minyak zaitun ke telapak tangan, oleskan minyak sambil pijat memutar ke seluruh bagian kulit, bungkus kepala dengan shower cap biarkan semalaman, lalu bilas keesokan paginya.

2. Bawang Putih dan Madu

Bawang putih memang identik dengan bahan masakan, tapi fun factnya bawang putih bisa membantu kamu yang memiliki masalah dengan rambut ketombe. Cukup siapkan 1 bonggol bawang putih dan 1 sdm madu, blender hingga teksturnya seperti pasta, oleskan pada kulit kepalamu, diamkan 15 menit, lalu bilas.

3. Minyak Kelapa

Bahan alami selanjutnya yang bisa menjawab masalah rambut berketombe adalah minyak kelapa. Kandungan lemak yang ada di minyak kelapa bisa membantu menghidrasi kulit kepala yang kering. Cara menggunakannya, kamu cukup ratakan 3-5 sdm minyak kelapa alami pada kulit kepala, pijat lembut selama 1 jam, lalu bilas dengan air bersih.

BACA JUGA:  Kamu Percaya Gak? Simak Mitos dan Fakta Ketombe yang Jarang Orang Tahu Ini

4. Lemon

Jika kamu sering memperhatikan kandungan shampo untuk menghilangkan ketombe, pasti salah satu kandungannya mengandung citrus. Nah kamu bisa menggunakan lemon untuk perawatan rambut berketombe.

Cara menggunakannya dengan campurkan 2 sdm lemon dan segelas air, lalu oleskan ke rambutmu sambil pijat kulit kepala dengan lembut, diamkan selama 10 menit, setelah itu bilas.

5. Cuka Apel

Kandungan cuka apel bisa membantu untuk mengeksfoliasi kulit kepala lho! Memiliki kandungan anti-bakteri, cuka apel juga bisa digunakan untuk menghindari kulit kepala dari jamur. Cara memakainya campurkan 1 sdm cuka apel kedalam secangkir air, siramkan pada kulit kepala, diamkan 30 menit lalu bilas.

6. Teh Hijau

Kalau kamu suka minum teh hijau setiap hari, jangan dibuang ampas tehnya ya! Caranya rendam 2 kantong teh hijau pada segelas air hangat, diamkan selama 20 menit sampai suhu airnya turun, gunakan air seduhan ini untuk membasuh rambut, diamkan lagi selama 30 menit hingga mengering, lalu bilas seperti biasa.

Teh hijau ini terkenal sebagai antioksidan yang mampu menutrisi rambut agar tidak rontok, kering, ataupun berketombe.

7. Yoghurt

Hasil fermentasi susu ini juga sangat membantu dalam merawat kulit kepala berketombe dan bisa menyehatkan microbiome di kulit kepala. Cara menggunakannya oleskan plain yoghurt ke kulit kepala, diamkan kurang lebih 15 menit, lalu bilas bersih.

8. Baking Soda

Tidak hanya sebagai bahan kue, baking soda juga bagus untuk eksfoliasi kulit kepala agar terhindar dari ketombe. Cara menggunakannya dengan oleskan baking soda langsung ke kulit kepala, lalu pijat lembut selama 1-2 menit, setelah itu kamu bisa bilas menggunakan air.

Kamu juga harus mewaspadai bahwa baking soda memiliki pH yang tinggi, sehingga resiko iritasi pada kulit juga cukup tinggi. Minpow sarankan kamu jangan melakukan eksfoliasi terlalu sering.

BACA JUGA:  7 Manfaat Minyak Rosemary Untuk Rambut, Mulai dari Mencegah Kerontokan Rambut Sampai Menghilangkan Uban

9. Garam

Selain menjadi bahan bumbu dapur, kamu bisa menggunakan garam sebagai eksfoliasi kulit kepala. Garam dianggap bisa menghilangkan jamur di kulit kepala. Cara memanfaatkannya kamu cukup membasahi rambutmu, oleskan garam, dan pijat hingga ketombenya rontok. Agar lebih efektif kamu bisa menggunakan minyak kelapa.

10. Minyak Sereh

Minyak sereh memiliki kandungan zat antimikroba dan anti radang yang terkandung didalamnya. Kamu bisa menggunakan hair tonic dengan kandungan minyak sereh karena terbukti mengurangi ketombe sampai 81% setelah penggunaan 2 minggu.

Cara menggunakannya, kamu bisa campurkan 2 sampai 3 tetes minyak sereh pada conditioner dan shampoo, usapkan pada kulit kepala secara perlahan dengan gerakan memijat, diamkan sebentar lalu bilas hingga bersih, lakukan sebanyak 2 kali seminggu.

Nah itu dia 10 cara menghilangkan ketombe secara alami ala Minpow yang harus kamu coba. Tidak perlu bahan yang mahalkan? Bahan alami ini juga tidak akan menyebabkan efek samping asal kamu menggunakannya sewajarnya dan sesuai instruksi. Jangan lupa baca artikel inspiratif lainnya dengan klik disini!

Jedai Haircules

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!