Declip

logo final declip

5 Rekomendasi Warna Pensil Alis untuk Kulit Sawo Matang

Gambar 5 Rekomendasi Warna Pensil Alis untuk Kulit Sawo Matang

Kamu sedang mencari seperangkat alat makeup untuk kulitmu yang berwarna sawo matang? Kalau begitu, kamu juga perlu menentukan pensil alis yang tepat untuk kulit sawo matang. Sebab meski terkesan hanya bagian kecil, tetapi pensil alis sebetulnya sangat memengaruhi keseluruhan penampilanmu.

Mengapa bisa demikian, Minpow? Karena meski hanya bagian kecil, bagian mata sebetulnya merupakan bagian yang paling sering diperhatikan karena posisinya yang strategis.

Pensil alis yang kamu pilih akan menentukan pandanganmu akan kelihatan tajam atau redup. Lantas, apa saja rekomendasi warna pensil alis untuk kulit sawo matang? Ini dia:

5 Rekomendasi Warna Pensil Alis untuk Kulit Sawo Matang

1. Hitam

Warna pensil alis hitam bila dipadukan dengan kulit sawo matang akan menghasilkan perpaduan yang sangat serasi dan memukau. Sebab alismu nanti akan kelihatan sangat kontras dan mencolok. Pesan Minpow, ketika kamu menggoreskan warna hitam untuk alis di kulit warna sawo matang, jangan poles terlalu tebal, ya.

Kenapa jangan poles terlalu tebal, sebab alis warna hitam itu ketika kamu poles tipis saja sudah akan menghasilkan perpaduan warna yang sangat kontras. Karena itu, cukup kamu poles tipis saja maka penampilanmu pun akan kelihatan tambah memukau.

2. Cokelat Tanah / Gelap

Kalau kamu ragu memilih warna hitam sebagai pensil alis untuk kulitmu yang berwarna sawo matang, kamu juga bisa memilih pensil alis warna cokelat tanah atau cokelat gelap. Gradasi warna yang satu level lebih terang tetap akan membuat alismu kelihatan kontras, tetapi tidak akan segelap ketika kamu memilih warna hitam.

BACA JUGA:  11 Lip Tint Terbaik yang Wajib Kamu Punya di Make Up Pouchmu!

3. Abu

Warna abu sebetulnya memberikan kesan yang mirip dengan hitam, tetapi jelas tingkat ketebalannya jauh berbeda, yakni lebih muda dan lebih terang. Dengan begitu, ketika kamu memilih pensil alis warna abu, kamu akan menampilkan kesan yang kontras namun tetap hadirkan penampilan yang sederhana.

4. Cokelat Terang / Batu-bata

Ingin pensil alis yang warnanya lebih terang lagi dari warna-warna yang telah Minpow sebutkan di atas? Kalau begitu, kamu bisa pilih warna cokelat terang atau batu-bata. Boleh dibilang, warna ini akan kelihatan sangat berbeda dan kontras dengan warna kulit aslimu. Akan sangat kelihatan terang dan menyala.

Warna satu ini akan sangat cocok dipadu dan padankan dengan pakaian-pakaian berwarna cerah. Karena itu, jangan ragu untuk memilih warna cokelat terang atau bata saat kamu memilih pakaian warna terang untuk kulit sawo matang, ya.

5. Sesuai dengan Warna Alis Asli

Kadang, meski telah diberikan berbagai pilihan warna pensil alis, kamu masih belum yakin dengan pilihanmu. Ketika itulah Minpow akan menyarankan kamu untuk memilih warna pensil alis sesuai dengan warna alis aslimu.

Sehingga dengan begitu, kamu justru tidak akan terlihat menggunakan pensil alis. Melainkan hanya akan kelihatan menebalkan alis saja.

Mulai dari warna yang sangat gelap seperti hitam dan cokelat tanah, kemudian berangsur memudar menjadi cokelat terang bahkan warna alis asli, kamu dapat menentukan pilihanmu sesuai dengan selera serta penampilan yang telah kamu tentukan untuk beraktivitas.

Demikian beberapa rekomendasi warna pensil alis untuk kulit sawo matang yang bisa Minpow bagikan untuk melengkapi penampilan sehari-hari. Pilih yang sesuai dengan selera serta gaya dan penampilanmu sehari-hari supaya kamu juga dapat lebih percaya diri, ya!

BACA JUGA:  7 Foundation Make Over untuk Kulit Sawo Matang

Jedai Haircules

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!