Declip

logo final declip

7 Ide Kegiatan Sosial di Bulan Ramadhan yang Bisa Kamu Lakukan, Sekaligus Bersedekah!

Gambar 7 Ide Kegiatan Sosial di Bulan Ramadhan yang Bisa Kamu Lakukan Sekaligus Bersedekah

Bulan Ramadhan selalu menjadi bulan yang penuh berkah. Banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk sesama yang membutuhkan. Tidak melulu soal donasi uang, kamu bisa menyumbangkan banyak hal mulai dari bantuan tenaga, menyumbangkan pengetahuan, ataupun kegiatan sosial di bulan Ramadhan yang bisa kamu lakukan.

Nah, berikut ini, beberapa ide kegiatan sosial di Bulan Ramadhan yang bisa kamu lakukan bersama kerabat dan keluargamu di bulan Ramadhan.

Ide Kegiatan Sosial di Bulan Ramadhan

1. Membagikan Makanan untuk Sahur atau Berbuka di Jalanan

Waktu sore menjelang buka puasa kamu bisa membagikan makanan untuk berbuka, atau menjelang sahur saat dini hari. Jika kamu bingung mengenai cara menggalang dana, kamu bisa mengajak teman, keluarga, ataupun komunitas untuk melancarkan kegiatan ini.

2. Kerja Bakti

Kamu juga bisa melakukan kegiatan kerja bakti seperti membersihkan area komplek, masjid, atau musholla. Mengingat akan banyak kegiatan yang dilakukan disekitar komplek atau masjid saat bulan Ramadhan. Kegiatan ini adalah kegiatan yang pas saat bulan Ramadhan.

3. Memberikan Santunan Kepada Anak Yatim dan Dhuafa

Mempersiapkan keperluan lebaran mulai dari kue kering, belanja makanan, sampai membeli baju baru biasanya dilakukan untuk kesenangan pribadi saja. Tapi kamu juga bisa memberikan keperluan lebaran tersebut untuk disumbangkan kepada anak yatim dan dhuafa.

4. Mengajar di Taman Pendidikan

Kegiatan sosial selanjutnya, kamu bisa mengadakan taman mengajar di taman pendidikan atau mengajar ngaji di musholla. Jika di komplek perumahanmu memiliki banyak anak kecil yang sering bermain, kamu bisa inisiatif untuk mengajar di sekitar jam tiga selama kurang lebih satu.

BACA JUGA:  5 Jenis Makanan Terbaik untuk Detoks Tubuh yang Wajib Kamu Tau

5. Buka Puasa Bersama

Acara bukber sejatinya sama seperti makan bersama di luar bulan puasa. Mungkin biasanya kamu mengajak kerabat, orang kantor, atau teman kuliah. Tapi kali ini kamu bisa bersilahturami dengan mengadakan BukBer bersama anak-anak panti asuhan.

6. Ngabuburit Bersama

Sambil kamu menunggu waktu buka puasa, kamu bisa melakukan kegiatan seperti mengadakan workshop untuk anak-anak SD dengan mengadakan seminar keterampilan. Atau kamu bisa menghibur anak-anak di panti asuhan atau bekerja sama dengan Yayasan.

7. Membersihkan Tempat Pemakaman Umum

Karena semasa Ramadhan nanti banyak yang ziarah ke makam orang tersayang yang telah berpulang, kamu bisa menjadikan hal tersebut sebagai salah satu kegiatan sosial yang bisa mengisi bulan Ramadhanmu.

Itu dia 7 rekomendasi ide kegiatan sosial di bulan Ramadhan yang bisa kamu lakukan. Cukup menarik bukan. Kamu bisa mengajak kerabatmu, keluargamu, atau orang terdekatmu untuk ikut membantu dan berdampak di kegiatan ini. Minpow juga masih banyak artikel seputar Ramadhan lainnya, kamu cukup klik disini!

Jedai Haircules

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!