Declip

logo final declip

Jadi Pusat Perhatian Dengan 10 Gaya Warna Rambut Half Hair, Tampil Lebih Nyentrik

Gambar Jadi Pusat Perhatian Dengan 10 Gaya Warna Rambut Half Hair Tampil Lebih Nyentrik

Panggilan untuk kamu yang memiliki jiwa pemberani untuk mencoba warna yang nyentrik! Gaya warna rambut yang satu ini tidak akan bikin kamu bosan dan pastinya bikin look kamu menjadi pusat perhatian banyak orang. Cara mewarnai rambut half hair juga tidak seperti teknik pada umumnya seperti ombre atau balayage melainkan dengan kedua warnanya dipisahkan oleh kulit kepala bagian tengah saja.

Untuk kamu yang menyukai warna yang tidak membosankan, kamu bisa mencoba rambut half hair ini. Jika kamu bingung dengan pilihan warna untuk gaya rambut half hair ini, tenang saja Minpow akan spill gaya warna rambut yang bisa kamu coba! Simak bersama ya!

Gaya Warna Rambut Half Hair

1. Black half and blue hair

Black half and blue hair
tattoedmartha.com

Masih ragu untuk menggunakan rambut dengan warna terang, kamu bisa mencoba warna rambut black half and blue hair. Shades warna biru yang bisa kamu pakai adalah warna biru tua yang gelap atau biru turquoise. Cat satu sisi dengan warna biru, dan sisi satunya lagi dengan warna hitam atau jika kamu memiliki warna rambut yang gelap, kamu bisa hanya mewarnai rambutnya satu sisi saja.

2. Black Half and Grey Hair

Black Half and Grey Hair gaya warna rambut half hair
pinterest.com

Untuk kamu yang ingin mencoba warna netral dan kontras disaat yang bersamaan, kamu bisa mencoba campuran warna hitam dan abu-abu. Dengan warna rambut ini, kamu akan mendapatkan penampilan yang edgie dan trendy.

3. Gray Half Burgundy

Gray Half Burgundy
pinterest.com

Warna rambut gray dengan burgundy bisa membuat kamu jadi the star in the room. Kedua warna tersebut nampak kontras, sehingga pasti orang-orang akan memandang kamu.

BACA JUGA:  25 Warna Rambut untuk Kulit Sawo Matang Terpopuler

4. Biru dan Pink Pastel

Biru dan Pink Pastel gaya warna rambut half hair
pinterest.com

Jika kamu ingin menggunakan warna yang terang dengan muted colours, kamu bisa menggunakan warna biru dan pink pastel. Tampilan warna ini menciptakan kesan yang imut dan segar.Rambut ini mirip dengan warna cotton candy. Manis banget bukan?

5. Pink dan Silver

Pink dan Silver gaya warna rambut half hair
pinterest.com

Warna yang bisa kamu lakukan selanjutnya adalah pink dan silver. Perpaduan warna ini juga tidak kalah trendy dan menarik dengan warna lainnya. Satu sisi kamu warnai dengan warna pink dan sisi lainnya dengan warna silver.

6. Blonde dan Peach

Blonde dan Peach
pinterest.com

Referensi warna cerah untuk rambut half hair adalah blonde dan peach. Warna blonde dan peach ini tidak terlalu kontras, sehingga banyak orang tidak akan mengetahui kalau kamu mewarnai rambut dengan shades yang berbeda.

7. Brown dan Silver

Brown dan Silver gaya warna rambut half hair
pinterest.com

Perpaduan warna kontras untuk gaya rambut warna half hair selanjutnya adalah brown dan silver. Banyak artis yang sudah menggunakan warna ini untuk performing dan selalu menjadi pusat perhatian penggemarnya. Jadi untuk kamu yang ingin mencoba warna nyentrik, bisa menggunakan warna brown dan silver.

8. Sorbet Two Ways

Sorbet Two Ways
lovehairstyles.com

Perpaduan warna orange dan pink akan mengingatkanmu dengan keindahan langit saat matahari terbenam. Kombinasi warna rambut ini pastinya bisa membuat semua orang melihat kearahmu. Cocok untuk kamu yang ingin mencoba penampilan stand out.

9. Merah dan Hitam

Merah dan Hitam
pinterest.com

Jika kamu suka dengan warna yang dark dan edgy, kamu bisa memilih warna merah dan hitam sebagai pilihan kamu. Warna kontras ini bisa menjadi pilihan kamu untuk mewarnai rambut dengan gaya half hair.

10. Hijau dan Pink

Hijau dan Pink gaya warna rambut half hair
pinterest.com

Warna rambut ini mengingatkan pada warna buah yaitu semangka. Model rambut ini sangat out of the box. Buat kamu yang suka dengan warna yang berbeda, pilihan warna hijau dan pink ini cocok untuk kamu. Minpow sarankan untuk kamu coba warna versi pastel hijau dan pink untuk kesan yang lebih segar.

BACA JUGA:  5 Cara Mewarnai Rambut yang Sudah Dicat Hitam

Demikian 10 warna rambut half hair yang bisa kamu coba untuk bikin penampilanmu lebih menarik. Sebelum kamu mewarnai rambut, pastikan kamu perhatikan kondisi rambut kamu agar lebih sehat. Kamu bisa baca artikel Minpow mengenai perawatan rambut dengan klik disini!

Jedai Haircules

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!