Declip

logo final declip

Wajib Tau! Penyebab Rambut Rontok pada Wanita di Usia Muda

Gambar Wajib Tau Penyebab Rambut Rontok pada Wanita di Usia Muda

Hampir semua usia pasti pernah mengalami rambut rontok. Selain mengganggu, rambut rontok juga bisa menurunkan tingkat kepercayaan diri seseorang. Jika tidak segera diatasi, rambut rontok bisa menyebabkan kebotakan dini.

Normalnya rambut rontok pada kondisi normal mengalami kerontokan antara 50 sampai 100 helai. Tapi jika helai rambut rontok lebih dari 100 helai, kemungkinan kamu mengalami kerontokan yang tidak wajar.

Penyebab rambut rontok, khususnya pada wanita muda adalah faktor keturunan dan gaya hidup. Kalau kamu merasa kondisi rambut rontokmu cukup parah, tenang saja masalah tersebut bisa kamu atasi dengan cara yang tepat. Sebelum ke cara mengatasinya, Minpow akan spill beberapa penyebab rambut rontok khususnya pada wanita usia muda. Simak selengkapnya yuk!

Penyebab Rambut Rontok pada Wanita di Usia Muda

1. Stress

Mungkin hal ini sering banget terjadi sama kalian, sebesar apapun stress yang kamu alami bisa berpengaruh pada kesehatan rambutmu lho! Stress bisa menyebabkan siklus pertumbuhan rambut terganggu. Tapi tenang saja kondisi ini berlangsung sementara saja.

Saran Minpow perbanyak healing, self reward, dan self pampering ya! Memang kadang aktivitas atau produktivitas sehari-hari bisa bikin stress, tapi jangan keterusan ya.

2. Kekurangan Nutrisi

Kalau tidak makan enak, rasanya bukan makan. Nah biasanya sering tuh diusia muda ingin explore banyak makanan dan kebanyakan makanannya kurang bergizi. Sehingga bisa jadi penyebab rambut rontok juga. Jadi pastikan kamu mencukupi kebutuhan gizi dengan kandungan Zinc, Niacin, Vitamin D, Vitamin A, Vitamin E, asam folat, dan asam amino.

BACA JUGA:  5 Manfaat Lemongrass Essential Oil Untuk Penggunaan Massage

3. Keturunan

Faktor keturunan juga bisa menjadi penyebab rambut rontok. Jika orang tuamu juga memiliki masalah kerontokan, kemungkinan besar kamu juga mengalami masalah yang sama. Rambut baru yang tumbuh memiliki tekstur yang tipis dan lebih halus dari sebelumnya.

Jadi pastikan kamu juga menggunakan produk perawatan rambut yang diperuntukkan untuk menebalkan rambut.

4. Perubahan hormon

Yang namanya wanita dari kondisi mood atau kondisi tubuh tidak jauh dari pengaruh hormon. Setuju? Perubahan hormon ini bisa berpengaruh salah satunya krontokan rambut. Misalnya saat masa haid, atau kehamilan bisanya mengalami kerontokan rambut yang cukup banyak.

5. Merokok

Hayo siapa nih bestie yang perokok? Minpow sarankan kurangi atau kalau bisa hentikan kebiasaan tersebut ya! Karena kandungan nikotin pada rokok bukan hanya berpengaruh buruk pada tubuh tapi juga mempengaruhi regenerasi seperti aliran darah, rambut, laju oksigen dan serapan nutrisi dalam tubuh. Hal ini yang sering mempengaruhi kerontokan rambut.

6. Mengonsumsi obat-obatan

Jika kamu memiliki kondisi yang harus bergantung pada obat-obatan, beberapa obat-obatan justru mempengaruhi kerontokan rambut. Seperti obat depresi, kanker, masalah jantung, dan tekanan darah tinggi. Minpow sarankan kamu konsultasi pada dokter untuk obat yang kamu konsumsi agar terhindar dari masalah kerontokan.

7. Anemia

Kondisi tubuh saat kekurangan darah merah secara drastis. Kondisi anemia ini menyebabkan tubuh menjadi lemas sampai menyebabkan kerontokan rambut yang cukup parah. Karena kondisi kekurangan zat besi ini yang mempengaruhi keparahan kerontokan rambut.

Minpow sarankan kamu untuk mengonsumsi makanan dengan kandungan zat besi yang tinggi, atau suplemen untuk penambah zat besi. Tapi pastikan kamu mengkonsultasikannya terlebih dahulu pada dokter ya!

Demikian 7 penyebab rambut rontok diusia muda. Kamu salah satunya? Jangan khawatir, Minpow banyak rekomendasi untuk mencegah rambut rontokmu tambah parah dengan penggunaan hair care yang tepat, kamu bisa cek selengkapnya disini!

BACA JUGA:  Bikin Rambut Lebih Menutrisi! Ini Vitamin yang Baik Untuk Pertumbuhan dan Mencegah Rambut Rontok

Jedai Haircules

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!

KEPOIN INFO TERBARU SOAL JEDAI, YUK!

Masukin e-mail kamu di sini,
nanti Minpow kabarin produk terbaru jedai dan promo seru!